Posts

Showing posts from February, 2022

Jurnal Refleksi Minggu ke-11

 Assalamualaikum wr.wb. Jurnal refleksi minggu ke-11 Memasuki minggu ke-11 kegiatan Program Pendidikan Guru Penggerak adalah masih mempelajari modul 2.1 dan awal mempelajari mudul 2.2. Hari Senin dan Selasa, 21-22 Februari 2022 adalah Elaborasi Pemahaman untuk mengajukan pertanyaan terkait dengan pembelajran berdiferensiasi. Kami juga dihimbau untuk mengunduh artikel berjudul “7 Alasan Mengapa Pembelajaran Berdiferensiasi Dapat Berhasil”. Serta mencermati beberapa contoh skenario Pembelajaran berdiferensiasi. Selanjutnya adalah Elaborasi Pemahaman bersama instruktur Ameliasari Kesuma. Instruktur berbagi materi mengenai pembelajaran berdiferensiasi mulai dari pemetaan kebutuhan belajar murid, strategi diferensiasi sampai penilaian. Dalam sesi ini membantu saya untuk lebih memahami pembelajaran berdiferensiasi walaupun belum saya praktekkan untuk pembelajaran di kelas. Hari Rabu, 23 Februari 2022 adalah Koneksi Antar Materi. Saya membuat infografis disertai desain grafis me...

Jurnal Refleksi Minggu ke-9

  Assalamualaikum wr.wb. Jurnal refleksi minggu ke-9 Setelah melalui paket modul 1, saya memasuki materi paket modul 2 Program Pendidikan Guru Penggerak angkatan ke-4. Sama seperti alur MERDEKA, pada modul 2.1 ini diawali dengan mulai dari diri yaitu menjawab pertanyaa yang terkait dengan pembelajaran berdiferensiasi, menonton sebuah video yang berjudul Sekolah Hewan dan memberikan pendapat tentang video tersebut, kemuadian menuliskan pertanyaan-pertanyaan yang saat ini saya miliki terkait dengan pembelajaran berdiferensiasi. Hari berikutnya adalah eksplorasi konsep. Kami diminta untuk bereksplorasi 17 halaman berkaitan dengan pembelajaran berdiferensiasi. Kebutuhan belajar individu murid (kesiapan belajar, minat belajar, dan profil belajar) dan cara mengidentifikasi serta memetakan kebutuhan belajar murid. Eksplorasi konsep forum diskusi, kami diminta menyimak 2 video dari instruktur. Video yang pertama berisi kebutuhan belajar murid yang berkaitan dengan strategi d...
Image
  LAPORAN HASIL KEGIATAN AKSI NYATA MODUL 1.4 BUDAYA POSITIF PROGRAM PENDIDIKAN GURU PENGGERAK Oleh: Oktaria Andri Lestari, S.Pd. SMP Negeri 1 Boyolali Calon Guru Penggerak Angkatan ke-4 Kabupaten Boyolali   Latar belakang Pendidikan nasional berfungsi mengembangkan kemampuan dan membentuk watak serta peradaban bangsa yang bermartabat dalam rangka mencerdaskan kehidupan bangsa, bertujuan untuk berkembangnya potensi peserta didik agar menjadi manusia yang beriman dan bertakwa kepada Tuhan Yang Maha Esa, berakhlak mulia, sehat, berilmu, cakap, kreatif, mandiri, dan menjadi warga negara yang demokratis serta bertanggung jawab. Itulah tujuan pendidikan nasional menurut Undang-Undang No.20 tahun 2003 yaitu menciptakan murid dengan enam Profil Pelajar Pancasila. Untuk mewujudkan tujuan tersebut diperlukan upaya berupa keteladanan yang ditunjukkan oleh para guru. Peran guru dalam menuntun murid untuk pembentukan karakter juga dibutuhkan. Namun tindakan tersebut me...